Senin, 03 November 2014

Daur Ulang Sampah Material Konstruksi


Liputan6.com, London: Berbagai cara dilakukan untuk dapat mengatasi persoalan sampah. Perusahaan Tk Lynskey Excavations, Inggris, menemukan cara yang ramah lingkungan untuk mendaur ulang ribuan ton sampah bangunan. Proses daur ulang yang menghasilkan berupa material sejenis pasir yang bersih dan berkualitas baik itu juga ramah lingkungan.

Mekanisme kerja fasilitas daur ulang ini sebenarnya cukup sederhana. Sampah bangunan yang telah dihancurkan selanjutnya dibersihkan. Setelah bersih, material tersebut kemudian dipisahkan melalui mesin pembersih dan pemisah. Selanjutnya material berkualitas tinggi yang sudah siap untuk dipakai kembali sebagai bahan campuran dalam proyek pembangunan atau konstruksi berikutnya.

Fasilitas pendaur ulang ini kini tengah dalam tahap penyelesaian dan akan mulai beroperasi penuh tahun depan. Saat itu, diperkirakan sekitar 2.500 ton sampah konstruksi mentah dapat di daur ulang setiap pekannya. Pelaksanaan proyek daur ulang yang termasuk pendahulu di bidangnya ini mendapatkan bantuan dana sebesar lebih dari setengah juta poundsterling dari WRAP, sebuah badan nirlaba Inggris yang mendukung pengambangan ide manajemen sampah.(ORS/Uri)


    news.liputan6   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar